3 Rumah Terbaik yang Dekat dengan Destinasi Wisata Bali

Diposting pada 11 March 2022
Rumahbali.id

Destinasi Wisata Bali -   Memiliki rumah di Bali yang dekat destinasi wisata tentu jadi hal yang sangat mengasyikkan. 

Apalagi hunian memiliki kedekatan dengan pantai di Bali yang indah. Jadi, setiap hari bisa menikmati sunrise & sunset di pantai cantik Bali bersama keluarga. 

Hal lain yang menguntungkan ketika memiliki hunian di Bali adalah banyaknya suguhan upacara budaya. Jadi, bakal lebih dekat dengan pertunjukan upacara kebudayaan nusantara.

Event-event besar skala nasional bahkan internasional juga sering digelar di Bali. Jadi selalu ramai. 

Dengan potensi wisatawan yang besar di Bali, hunian berpotensi jadi ruang bisnis. Seperti bisnis rental mobil buat wisatawan.

Tips Membeli Unit Rumah di Bali

Sebelum membeli rumah, prioritaskan sudah survei kawasan rumah. Hal itu penting untuk mengetahui kelebihan dan kekurangan kawasan.

Jangan sampai beli rumah seperti beli kucing dalam karung. Survei kawasan adalah kunci untuk mendapatkan informasi yang lengkap tentang kawasan rumah.

Alhasil, rumah di Bali yang ditebus adalah rumah yang menguntungkan untuk tempat tinggal dan investasi properti.

Berikut tips membeli unit rumah di Bali.

Aksesibilitas Terbaik

Aksesibilitas adalah kemudahan menjangkau fasilitas pelayanan umum. Seperti pasar modern, rumah sakit, fasilitas pendidikan, dan infrastruktur transportasi.

Nah, upayakan memilih rumah di Bali yang punya aksesibilitas unggul. Seperti dekat layanan transportasi Bandara Ngurah Rai atau dekat Pintu Tol Bali Mandara. 

Dengan aksesibilitas terbaik, semua anggota keluarga bisa menjangkau fasilitas pelayanan umum lebih dekat dan lebih cepat.

Di tambah hunian dengan aksesibilitas terbaik jadi aset investasi properti yang menguntungkan. Alhasil, hidup di Bali jadi berkualitas dan menguntungkan.

Dekat Destinasi Wisata Bali yang Ramai

Memiliki hunian dekat destinasi wisata sangat menguntungkan. Hunian dekat destinasi wisata Bali yang ramai bisa berpotensi jadi lahan bisnis.

Setiap hari Bali selalu ramai dengan wisatawan yang datang dari dalam dan luar negeri. Oleh karena itu, permintaan terhadap transportasi sangat tinggi.

Alhasil, bisnis sewa motor, mobil, dan bus sangat potensial di Bali.  Jadi, dengan memilih hunian di dekat destinasi wisata, maka rumah bisa dikembangkan jadi ruang operasional bisnis rental kendaraan untuk wisatawan.

Fasilitas Perumahan yang Lengkap untuk Menunjang Hidup

Jika unit rumah yang ingin ditebus adalah hunian di perumahan, maka pilih perumahan yang menyuguhkan fasilitas lengkap. 

Seperti fasilitas olahraga atau pusat kebugaran. Dengan hadirnya pusat kebugaran di antara kawasan perumahan, maka olahraga jadi lebih semangat. Tubuh jadi bugar dan fit. 

3 Pilihan Perumahan Terbaik yang Dekat Destinasi Wisata Bali
Damara Village

Lokasi Damara Village berada di Jimbaran. Menawarkan unit rumah 2 lantai mewah. Lokasinya sangat strategis dengan fasilitas perumahan yang lengkap.

Aksesibilitas dekat destinasi wisata Bali. Mulai dari GWK Cultural Park dan Pantai Jimbaran. Waktu tempuh ke dua destinasi wisata Bali tersebut dari Damara Village hanya 5 menit.

Gedong Luxury Residence

Lokasi Gedong Luxury berada di sunset road kuta Bali. Memiliki aksesibilitas unggul menuju tempat strategis di Bali.

Alhasil, sangat cocok jadi hunian sekaligus aset investasi properti. Gedong Luxury Residence sangat dekat dengan destinasi wisata di Bali, khususnya Pantai Kuta dan pusat hiburan di Bali.

Maja Sesetan Residence

Lokasi Maja Sesetan Residence berada di Kota Denpasar bagian selatan. Hunian modern minimalis yang cocok untuk keluarga harmonis.

Aksesibilitas dengan layanan umum sangat baik. Dekat dengan Pasar Badung, Mall, dan Bandara. Maja Sesetan Residence sangat dekat dengan destinasi wisata Bali, seperti Pantai Sanur.

Tunggu apalagi, yuk tebus hunian terbaik yang dekat destinasi wisata Bali. Sebelum kehabisan segera tebus unit rumah bali dari developer terpercaya sekarang juga dengan menghubungi kami.

imgWAchatYuk