Berikut Tips Membangun Rumah dengan Desain Bali Modern

Diposting pada 21 April 2021
Rumahbali.id

Rumahbali.id, Bali – Arsitektur Bali terbentuk dari keunikan kekayaan budaya Bali yang harmonis dengan alam. Ciri khas yang dimiliki oleh arsitektur Bali membuatnya terkenal hingga ke ranah internasional. Hal tersebut membuat arsitektur Bali banyak diaplikasikan dalam desain hunian saat ini. Bahkan beberapa telah mengunggah kreativitasnya dengan memadukan antara arsitektur Bali dengan desain modern sehingga menciptakan konsep hunian baru berupa tren desain rumah Bali modern. Jika Anda tertarik untuk menerapkan desain rumah Bali modern, berikut tips yang dapat Anda lakukan.

Dibangun dengan Material Alam

Arsitektur Bali identik dengan hubungannya dengan alam. Desain dari arsitektur Bali cenderung memiliki konsep menyatu dengan alam. Oleh karenanya, dalam pembangunan rumah, orang Bali cenderung menggunakan material yang berasal dari alam seperti kayu, bambu, maupun batu alam. Untuk menerapkan arsitektur Bali pada rumah modern, Anda dapat membuat pondasi rumah Anda dengan menggunakan batuan alam. Anda juga dapat mengkreasikan beberapa bagian rumah dengan menggunakan material kayu ataupun bambu untuk menonjolkan arsitektur Bali pada hunian modern Anda.

Memiliki Sistem Ventilasi yang Baik

Konsep menyatu dengan alam yang ada pada arsitektur Bali menciptakan rumah yang ramah lingkungan. Rumah Bali cenderung memiliki sistem ventilasi udara yang baik dengan menggunakan banyak jendela maupun jendela besar supaya hunian mendapatkan pencahayaan yang cukup serta sirkulasi udara yang baik. Anda dapat menerapkan tips ini pada desain Bali modern Anda. Dengan sistem ventilasi yang baik, rumah Anda akan menjadi lebih nyaman karena sirkulasi udara hunian yang baik serta pencahayaan yang baik saat siang hari. Selain itu, sistem ventilasi yang baik juga akan membuat Anda hemat energi listrik pada pagi hingga sore hari.

Halaman yang Luas

Arsitektur Bali juga terkenal dengan halamannya yang luas. Untuk memperlihatkan hunian yang memiliki harmonisasi dengan alam, Anda dapat membuat halaman rumah yang cukup luas. Anda dapat mengisi halaman dengan berbagai macam tumbuhan dan rerumputan agar rumah Anda terlihat lebih asri dan rindang. Selain halaman yang luas, arsitektur Bali juga memiliki tembok penjaga yang tinggi. Tembok tersebut digunakan demi keamanan hunian serta privasi penghuni dari pandangan luar. Tembok penjaga ini juga dipercaya dapat menangkal ilmu serta roh hitam.

Penggunaan Angkul-angkul

Rumah Bali biasanya memiliki sebuah angkul-angkul di bagian depan rumah. Angkul-angkul berfungsi sebagai gerbang masuk yang menghubungkan pintu masuk utama dengan halaman rumah. Pada desain rumah Bali modern, Anda dapat memanfaatkan angkul-angkul sebagai pagar rumah Anda. Untuk menyesuaikan tren modern, Anda dapat mengubah desain dari angkul-angkul agar lebih terlihat modern serta minimalis. Anda dapat mencari ide angkul-angkul modern di internet sebagai bahan referensi Anda.

Desain rumah Bali memiliki sifat yang fleksibel sehingga Anda dapat memadukannya dengan desain modern yang tengah menjadi tren di kalangan masyarakat. Dalam penerapan arsitektur Bali pada desain rumah modern, Anda dapat menggunakan atap tinggi serta frame kaca dari kayu agar rumah Anda terlihat lebih luas dan simpel. Penggunaan material kayu serta atap yang tinggi akan menonjolkan arsitektur Bali pada hunian Anda. Selain itu, Anda juga dapat memanfaatkan tembok kayu untuk mempererat kesan natural pada rumah.

Beberapa tips di atas dapat Anda aplikasikan pada rumah modern Anda agar tercipta hunian yang nyaman namun tetap memiliki ciri khas serta nilai budaya dari arsitektur Bali. (FIY)

imgWAchatYuk