Rumahbali.id, Bali – Seiring dengan perkembangan zaman hingga tahun 2021, banyak kita lihat trending topic di berbagai media sosial tentang investasi. Kini banyak portal-portal berita hingga hiburan yag membahas mengenai investasi yang kini sudah menjadi aktivitas yang mulai dimengerti oleh masyarakat.
Masyarakat dari berbagai kalangan usia pun mulai mencoba melakukan investasi online karena ramainya influencer yang mencoba melakukan investasi diberbagai platform online yang tersedia. Namun tahukah Anda apa itu definisi dari investasi?
Investasi sendiri adalah sebuah kegiatan menanamkan aset atau sejumlah uang yang dilakukan oeh seseorang atau perusahaan dengan tujuan untuk mendapatkan keuntungan yang lebih besar di masa depan nanti. Biasanya, investasi dilakukan berkatian dengan pembangunan atau pengembangan sebuah produk yang berpotensi untuk menjadi produk yang laris di pasaran di masa depan nanti. Itulah mengapa alasan paling klasik yang ditemui pada investr-investor adalah karena ingin memetik hasil yang manis di masa depan nanti.
Ada berbagai jenis investasi yang berbeda. Investasi bisa dibedakan berdasarkan beberapa aspek, salah satunya adalah aspek produk atau objek dariinvestasi tersebut. Salah satu investasi yang kini banyak dikembangkan dan diminati oleh semua kalangan adalah investasi properti.
Apa itu investasi properti? Investasi properti adalah salah satu jenis kegiatan berinvestasi pada produk properti, seperti gedung, perumahan, apartemen, ataupun hunian lainnya. Kegiatan investasi properti biasanya melibatkan proses penyewaan, jual beli, atau kepemilikan real estate untuk meraih keuntungan yang lebih.
Biasanya investasi properti dilakukan saat pembangunan gedungnya masih dalam progress. Sehingga, unit yang kita pesan bisa memiliki harga yang jauh lebih murah dibandingkan harga asli yang akan dipasaran ketika bangunan sudah jadi 100%. Itulah mengapainvestasi properti banyak diminati.
Bukan hanya itu, investasi properti juga banyak digandrungi karena sistem penyewaan yang sederhana dan juga fasilitas yang menakjubkan. Ditambah lagi, promosi produk properti akan jauh lebih mudah karena banyak spesifikasi yang bisa diunggulkan dari sebuah properti. Sehingga, banyak anak-anak muda yang mulai diberanikan atau diajarkan cara berinvestasi dalam bidang properti.
Investasi properti memang sangat bermanfaat jika dilakukan sejak dini. Mengapa demikian? Karena kegiatan berinvestasi melibatkan banyak soft skill dan hard skill yang bisa menjadi modal yang bagus bagi generasi muda. Salah satu di antaranya adalah skill untuk bernegosiasi dan juga mengatur strategi.
Berinvestasi berarti mempertaruhkan uang yang kita miliki pada sebuah ‘potensi’. Namun, dengan kemampuan bernegosiasi dan kemampuan untuk melakukan strategis pemasaran dan strategi permainan harga investasi, maka seseorang bisa memiliki skill yang dibutuhkan sebuah perusahaan suatu saat nanti. Jika yang melakukan kegiatan tersebut adalah generasi muda, maka generasi tersebut bisa mempelajari kegiatan ekonomi yang satu ini.
Meski begitu, melakukan kegiatan investasi juga membutuhkan pemahaman terlebih dahulu seputar cara berinvestasi, metode pembayaran, competitor value, product value, dan beberapa hal sederhana lainnya. Hal ini karena banyak sekali investor pemula yang tidak mengerti dasar-dasar melakukan investasi, lalu kemudian gagal di tengah proses dan mengalami kerugian yang cukup besar dengan sejumlah dana yang sudah diinvestasikan.
Ada beberapa faktor yang menyebabkan kegagalan investasi, diantaranya adalah kurangnya biaya di tengah proses penyewaan. Pastikan Anda siap untuk membaar sejumlah biaya perawatan serta pajak yang sudah pasti akan ditagihkan kepada Anda. Banyak di antara para investor yang kurang mengerti hal tersebut sehingga investasinya mangkrak di tengah jalan.
Selanjutnya adalah regulasi pemerintah yang bisa saja berubah atau berdampak pada pembangunan properti. Misalnya saja masalah perijinan mendirikan bangunan dan lain sebagainya. Oleh karena itu, bukan hanya masalah pembayaran, tapi regulasi pemerintah setempat serta hak kepemilikan lahan juga harus diperhatikan.
Memahami dan melaksanakan aspek tersebut sebelum melakukan investasi sangatlah penting dilakukan. Sudah jelas, apabila salah satunya terjadi, maka bangunan atau properti yang seharusnya menjadi aset masa depan Anda, bisa menjadi kerugian yang instan untuk Anda. Oleh karena itu pula, pilihlah lokasi dan developer yang terpercaya jika ingin melakukan investasi properti.
Investasi properti biasanya dilakukan di daerah-daerah tertentu yang memiliki potensi huni yang tinggi. Ada banyak daerah, khususnya Ibukota Jakarta dan jug a kota-kota penyangga Ibu kota yang memiliki mobilitas serta aksesibiltas yang bagus. Meski begitu, ada satu lokasi yang juga menjadi surga investasi properti di Indonesia. Dimana lokasi tersebut?
Ya, Bali! Bali adalah pulau yang dikelilingi dengan banyak sekali keindahan alam dan budaya yang menarik. Dengan sejuta kekayaan alam dan ramai budaya dari masyakaratnya, membuat Bali menjadi salah satu destinasi unggulan dalam bidang industri properti.
Bukan hanya itu, perumahan di Bali juga menjadi salah satu perumahan di Indonesia yang memiliki potensi huni yang besar karena banyaknya wisatawan mancanegara yang datang ke Bali. Tak sedikit dari mereka yang mulai betah dan akhirnya memutuskan untuk menetap di Bali. Rantai ini pun terus berlanjut hingga saat ini.
Pasar industri properti yang besar serta potensi huni yang tinggi, membuat Bali banyak diincar oleh developer industri properti yang ingin mengembangkan bisnisnya. Bahkan ada kutipan dari salah satu pebisnis besar di Indonesia di bidang industri properti yang mengatakan bahwa belum maju rasanya jika seorang developer belum mempunyai properti di Bali. Luar biasa sekali, bukan?
Di antara banyak lokasi populer di Bali, kira-kira lokasi manakah yang populer untuk mengambangkan industri properti?
Tabanan adalah jawaban yang tepat. Lokasi yang populer lainnya seperti Kuta, Seminyak, atau Denpasar, membuat harga semakin bersaing sehingga kecil kemungkinan naiknya harga pada lokasi-lokasi tersebut. Itulah mengapa Tabanan menjadi lokasi yang cukup diincar oleh para investor dan developer properti saat ini.
Itulah mengapa mulai banyak pengembang di bidang industri properti yang sedang menelaah potensi investasi properti perumahan di Tabanan. Ditambah lagi dengan informasi yang juga diterangkan oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat bahwa akan dilakukan pembangunan jalan pintas di ruas jalan Mengwitani-Singaraja yang berada di Kabupaten Buleleng dan tentu saja, Tabanan.
Ada beberapa perumahan di Tabanan yang dibangun dan memiliki pembangunan yang cukup propgresif. Lantas potensi apa saja yang bisa kita lihat dari Kabupaten Tabanan?
POTENSI HUNI DI TABANAN
Perumahan di Tabanan menjadi sangat berkembang saat ini karena lokasinya yang sangat berpotensi untuk ramai dihuni. Mengapa demikian?
Seperti yang kita ketahui, hingga saat ini Bali masih menjadi destinasi favorit masyarakat Indonesia maupun luar negeri untuk berwisata atau menghabiskan waktu liburan. Banyaknya destinasi wisata serta kekayaan alam yang bersejarah dan ikonik membuat Bali selalu ramai akan wisatawan setiap harinya.
Banyaknya wisatawan yang datang ke Bali dan perumahan di Tabanan, berarti semakin tinggi potensi huni properti di Tabanan. Hal tersebut karena suasana yang sejuk di Tabanan yang membuat banyak orang memutuskan untuk pindah ke sana.
Fenomena ini terjadi seiring dengan berjalannya waktu dan membuat developer di bidang industri properti mengincar Tabanan debagai lokasi pembangunan properti.
Jika Anda ingin berinvestasi, maka lokasi dengan potensi huni yang tinggi adalah salah satu aspek yang harus Anda pertimbangkan. Mengapa demikian? Karena tujuan dari investasi adalah untuk mendapatkan hasil yang lebih besar daripada jumlah dana yang sudah ditanam sebagai aset di awal pembelian.
Penghuni yang banyak dalam sebuah property tentu membuat investasi Anda berjalan dengan lancar. Bukan hanya itu, jika potensi pasarnya juga meningkat, maka harga properti yang Anda tanamkan sebagai sebuah aset investasi bisa berpotensi untuk mengalami kenaikan harga. Semua itu bisa Anda dapatkan hanya dengan menunggu setelah melakukan pembayaran atau NUP di awal pembelian properti tersebut.
Oleh karena itu, melakukan investasi diproperti di Bali seperti perumahan di Tabanan adalah salah satu hal yang strategis yang bisa Anda lakukan untuk memulai investasi.
POTENSI TABANAN SEBAGAI LOKASI PEMBANGUNAN PROPERTI
Kita sudah melihat potensi perumahan di Tabanan sebagai target peluang investasi properti. Namun tidak sampai di situ, perumahan di Tabanan juga memliki peluang investasi yang tinggi karena faktor lokasinya. Tahukah Anda? Bahwa Tabanan merupakan salah satu destinasi di Bali terbaik yang membuat banyak pengunjungnya merasa nyaman berada di sana.
Walaupun berjarak sejauh 35 kilometer dari pusat kota Denpasar, destinasi wisata yang ada di Tabanan menjadi daya tarik tersendiri bagi para investor dan developer yang mengembangkan perumahan di Tabanan. Tabanan memiliki banyak bukit yang terkenal dengan keindahannya. Bukan hanya bukit, tapi kekayaan hutan, pantai, hingga air terjunnya membuat Tabanan menjadi destinasiyang populer di Bali.
Ada banyak lokasi wisata populer di Tabanan, seperti Jatiluwih, Pantai Soka, Pantai Nyanyi, Kebun Raya Bali, Alas Kedaton, Air Terjun Blahmantung Pujungan, dan masih banyak lagi potensi wisata dan objek yang menjadi daya tarik tersendiri untuk Tabanan.
Seperti yang kita ketahui, berbagai daerah di Indonesia yang memiliki destinasi wisata populer pasti dikelilingi oleh properti untuk dihuni, mulai dari hotel, apartemen, hingga perumahan. Hal tersebut karena banyaknya orang yang berkunjung ke lokasi wisata, sehingga pembangunan properti di daerah objek wisata diharapkan bisa menjadi salah satu spesifikasi yang meningkatkan peluang investasi serta penjualan.
Begitu pula dengan perumahan di Tabanan. Dibangunnya perumahan di Tabanan sudah pasti memiliki ekspektasi akan keuntungan yang lebih dari banyaknya pengunjung yang datang ke objek wisata di Tabanan. Hal tersebut karena banyaknya preferensi masyarakat yang merasa lebih nyaman jika membeliproperti di daerah yang dekat dengan objek wisata. Bukan hanya lokasinya yang sudah pasti strategis, tapi keuntungan akan aksesibilitas yang terbaik dan mobilitas yang lebih praktis adalah alasan perumahan di Tabanan yang dekat dengan objek wisata menjadi lokasi yang berpotensi tinggi untuk Anda menanamkan aset investasi.
Jika kita melihat potensi investasi di lokasi perumahan yang dekat dengan objek wisata, maka pemikiranyang akan muncul pertama kali adalah tingginya potensi huni, aksesibilitas yang terjangkau, serta fasilitas yang lengkap. Mengapa demikian? Karena objek wisata yang populer biasanya dikelilingi dengan berbagai fasilitas umum di sebuah daerah. Itulah mengapa biasanya spesifikasi dari perumahan di Tabanan adalah lokasinya yang strategis dan suasana perumahan yang lebih sejuk dibandingkan dengan lokasi lainnya seperti Seminyak, Denpasar, atau Kuta.
Keunggulan tersebutlah yang membuat Tabanan menjadi salah satu sasaran empuk developer untuk membangun danmengembangkan bisnisnya di Tabanan, Bali.
POTENSI KEUNTUNGAN INVESTASI DI TABANAN
Mari menggali potensi perumahan di Tabanan lebih dalam lagi! Ada banyak keuntungan lainnya yang Anda bisa dapatkan di Tabanan, Bali.
Sebelum itu, Anda harus mengetahui kriteria properti seperti apa yang menjadi incaran para investor untuk menanamkan asetnya.
Para investor menginginkan properti yang memiliki fasilitas lengkap, aksesibilitas terbaik, serta kenyamanan yang maksimal dalam sebuah hunian. Perumahan di Tabanan adalah kawasan yang memenuhi semua aspek tersebut. Dapat Anda bayangkan, lokasi yang penuh dengan objek wisata sudah pasti memiliki infrastruktur yang baik. Jika belum memiliki infrastruktur yang baik, maka pasti sudah akan direncanakan pembangunan mengenai isu terkait.
Oleh karena itu, perumahan di Tabanan pasti dibangun dengan aksesibilitas terbaik, strategis menuju kemana saja, dan juga lokasi yang mudah dijangkau. Sungguh kriteria yang tepat untuk berinvestasi properti.
Bukan hanya itu, perumahan di Tabanan yang dekat dengan berbagai destinasi wisata memberikan peluang investasi yang lebih menguntungkan untuk para investor! Destinasi wisata pasti memiliki atraksi dan daya tarik tersendiri, sehingga mengundang banyak orang untuk datang dan menikmati fasilitas ataupun wahana dan pemandangan yang ditawarkan.
Lokasi yang dekat dengan objek wisata tentu membuat kawasan perumahan d Tabanan menjadi sangat ramai. Keramaian yang terjadi di sekitar objek wisata membuat banyak orang melihat langsung perumahan yang dibangun disana. Para penjual dan juga penyedia jasa tertentu juga pasti melihat perumahan sebagai ladang usaha dan pelanggan baru untuk mereka.
Pada dasarnya, investasi adalah kegiatan yang diharapkan akan menghasilkan keuntungan di masa depan. Keuntungan yang akan didapatkan tentu berasal dari strategi yang bagus dari developer dan investor. Salah satu hal yang biasanya dijadikan strategi untuk berinvestasi adalah pemilihan lokasi.
Kedua hal tersebut di atas adalah hal yang harus ada pada properti yang akan Anda jadikan objek investasi. Kedua haltersebut jugalah yang bisa Anda dapatkan di perumahan di Tabanan.
Dengan bermodalkan lokasi yang strategis dan objek wisata yang bisa menarik para penghuni untuk datang dan melihat fasilitas yang ada, maka investasiyang akan Anda lakukan memiliki kemungkinan yang lebih kecil untuk gagal atau mangkrak di tengah jalan.
Sebagai kesimpulan, menggali peluang investasi di perumahan di Tabanan berlandaskan pada aspek yang harus Anda lihat sebelum memilih properti yang akan dilanjutkan menjadi aset investasi Anda. Aspek tersebut adalah spesifikasi properti, aksesibilitas yang bagus dan strategis, serta potensi huni yang tinggi.
Dengan ramainya Bali sebagai objek wisata yang populer di mata dunia dan Tabanan yang terkenal dengan objek wisatanya yang banyak, maka potensi huni perumahan di Tabanan patut untuk Anda coba dalam berinvestasi. Aksesibilitas yang dimiliki perumahan di Tabanan juga sudah dipastikan bagus karena infrastruktur yang akan menyambungkan objek wisata dengan pusat aksesibilitas dan transportasi di Bali.
Anda berminat mencoba kemamouan berinvestasi Anda di Tabanan? Terdapat satu kawasan hunian yang menjanjikan di kawasan Tabanan, Bali persembahan Ciputra Group, yaitu Ciputra Beach Resort. Fasilitas lengkap, kualitas bangunan terbaik, aksesibilitas yang baik, serta harga yang terjangkau, semua bisa Anda dapatkan di Ciputra Beach Resort, Tabanan, Bali. (GYS)