Tips Membuat Taman Gaya Bali di Rumah Modern Anda

Diposting pada 19 July 2022
Rumahbali.id

Rumah Modern – Anda bisa menggunakan desain taman gaya Bali untuk menghiasi rumah modern Anda.

Saat Anda berlibur di Bali, pasti pernah menjumpai taman gaya Bali yang indah dan menarik. Tentu saja Anda bisa menghadirkan konsep taman ini di rumah modern Anda.

Biasanya taman gaya Bali ini memanfaatkan tanaman tropis dan juga memberikan dekorasi taman seperti patung di dalamnya.

Jika dilihat secara sekilas, taman gaya Bali mirip dengan taman gaya Jepang. Hal ini dikarenakan keduanya mempunyai unsur yang sama seperti air, batu, dan tanaman-tanaman.

Karakter dari taman gaya Bali adalah tropis, alami, penuh dengan ornamen yang beragam serta vegetasi alami.

Untuk menerapkan tips membuat taman gaya Bali Anda bisa mengikuti langkah berikut ini.

5 Tips Menghadirkan Taman Gaya Bali di Rumah Modern Anda

Menggunakan Pohon Kamboja

Taman pada rumah Bali identik dengan adanya pohon kamboja. Arsitektur pada Rumah Bali kental akan  budaya Hindu yang melekat pada detail ornamen dari sebuah rumahnya.

Terdapat Pohon Kamboja di taman Rumah Bali dianggap sangat penting, khususnya bagi para masyarakat Hindu.

Hal ini dikarenakan Pohon Kamboja dipergunakan untuk sembahyang mereka. Ada akan sering menemukan pohon ini di berbagai rumah-rumah Bali.

Hadirnya Pohon Kamboja juga memiliki filosofi tersendiri. Pohon ini berbunga pada sasih kapat atau bulan purnama keempat, yang dianggap sebagai bulan baik dalam agama mereka.

Memilih Elemen Kayu & Batu Alam

Selanjutnya, taman gaya Bali menonjolkan sifat harmoni dengan alam. Oleh karenanya, arsitektur ini banyak menggunakan material alami seperti kayu dan bambu. 

Anda dapat menerapkan elemen kayu di taman Anda pada bagian pintu gerbang, bangku taman, hingga hiasan lampu taman. 

Selain unsur kayu, Anda juga dapat menggunakan elemen lain seperti batu alam sebagai material untuk membuat pathway pada taman rumah Anda. 

Dengan menerapkan penggunaan unsur kayu serta batu alam pada rumah modern Anda maka, halaman rumah akan menonjolkan suasana Bali yang asri dan alami.

Tanaman Tropis 

Selain pohon kamboja, taman gaya Bali juga dilengkapi dengan jenis tanaman lainnya. Anda dapat menambahkan beberapa tanaman tropis lain pada taman rumah Anda. 

Biasanya taman pada rumah Bali didominasi dengan adanya tanaman alang-alang, pohon sirih, pohon beringin dan pandan.

Anda dapat menambahkan semua atau sebagian dari tanaman-tanaman tersebut dan melakukan penataan pada tanaman yang merefleksikan alam bebas. 

Tanaman ini juga biasa digunakan untuk upacara adat dan menjadi ciri khas dari Rumah Bali yang menonjolkan keharmonisan antara manusia dengan alam.

Menambahkan Ornamen Bali

Untuk menambah kesan Bali pada taman rumah modern, Anda dapat menambahkan beberapa ornamen Bali seperti tiang lampu taman khas Bali.

Anda juga bisa menerapkan desain gapura mini khas Bali, agar semakin menonjolkan nuansa tradisional Bali yang memukau. 

Selain itu, Anda juga dapat memasang patung atau sculpture yang berkaitan dengan tokoh-tokoh mitologi Hindu Bali. 

Cara lain yang dapat Anda lakukan dalam menambah ornamental Bali adalah dengan menghadirkan elemen air seperti kolam pada taman rumah Anda.

Karakteristik taman bergaya Bali dengan desain yang menarik dan autentik dapat Anda terapkan pada rumah modern Anda di masa depan.

Dengan menghadirkan elemen-elemen khas Bali, taman rumah Anda sudah dapat memberikan nuansa khas Bali yang teduh dan alami. 

Kunjungi website kami di Rumah Bali atau hubungi kami melalui Sales Consultant kami disini untuk mendapatkan info rumah-rumah Bali rekomendasi terbaik dari kami. (MSH)

imgWAchatYuk